PPS dan Pantarlih Samalanga Apel Bersama

Penyematan atribut bagi pantarlih yang sudah dilantik.
Bireuen - Dalam rangka persiapan Apel Pantarlih yang dilakukan serentak pada 38 Provinsi dan 514 Kabupaten/Kota dalam tahapan penyusun daftar pemilih merupakan salah suatu yang sangat kursial dan strategi bagi terselenggaranya pemilihan umum (Pemilu) 2024.

Demikian disampaikan Ketua PPK Samalanga Khairuman, di sela apel yang dilakukan di halaman kantor kecamatan setempat, Minggu (12/2/2023).
Muspika Samalanga menghadiri apel bersama PPS dan Pantarlih, (12/2).

Khususnya Kabupaten Bireuen Kecamatan Samalanga mereka melakukan apel bersama yang digelar secara serentak melibatkan sejumlah unsur diantara nya, PPK, PPS, Pantarlih, KIP, Kapolsek, Danramil dan Camat.

"Disini kita memberitahukan kepada para PPS, Pantarlih dan juga kawan kawan PPK bawasannya proses pemilu yang akan datang kita tetap berintegritas tinggi berdasarkan perundang- undangan yang berlaku", jelas Khairuman.

Lebih lanjut kata Khairuman, di kecamatan Samalanga, jumlah Pantarlih yang mengikuti apel berjumlah 82 orang sesuai dengan jumlah PPS yang ada di kecamatan samalanga. Sementara jumlah PPS di 46 desa itu adalah 138 orang terdiri dari satu desa tiga orang PPS.

Selain itu, para mereka juga disematkan atribut bagi pantarlih yang sudah dilantik tadi pagi, pungkas ketua PPK Samalanga. (Ismail)

Cari Blog Ini

© Copyright 2022 - LENTERA NASIONAL