Tom Cruise Ungkap Momen Emosional Saat Adegan Mission: Impossible 2, John Woo

Tom Cruise sempat menangis kala syuting film kedua dari waralaba tersebut. Hal ini diungkapkan oleh sutradara Mission: Impossible 2, John Woo.

Mission: Impossible menjadi salah satu waralaba yang mengukuhkan nama Tom Cruise sebagai bintang film aksi. Tentunya ada beragam kisah menarik dari seri film tersebut.

Adegan ini Tom Cruise Hanya menggunakan kabel dan menolak digantikan stuntman

Ia mengenang kala itu Tom Cruise memohon dengan emosional untuk diizinkan melakoni satu aksi yang sangat berbahaya sendirian tanpa stuntman.

"Kami melakukan adegan saat dia memanjat tebing setinggi 2.000 kaki. Kami punya tiga pemeran pengganti, mereka semua adalah pendaki yang hebat. Saya berkata, 'Oke, dari sisi ini lompat ke sisi yang lain, hanya satu kabel.' Dia (Tom Cruise) berkata, 'Tidak, tidak, biarkan saya yang melakukannya.' Saya berkata, 'Mengapa? Tidak, itu terlalu berbahaya. Tidak ada perlindungan. Bagaimana jika kamu melakukan kesalahan?', 'Tidak, John, percayalah, saya bisa melakukannya.'" kenangnya dalam wawancara bersama The New York Times.

"Dia memohon padaku dan dia menangis. Dia pun melakukan semuanya tanpa kesalahan. Dia berkata, 'Penonton akan memperhatikan ketika Anda menggunakan double'. Gerakan tubuhnya sangat berbeda denganku. Bahkan dari belakang, mereka tahu itu bukan aku," lanjutnya.

John Woo pun menceritakan sang aktor selalu terlibat dalam proses kreatif. Tom Cruise tak segan mencurahkan ide-ide di kepalanya itu sebelum beradegan.

Hal ini pun kadang menimbulkan masalah di antara para kru.

"Kadang-kadang saya menyiapkan kamera dan dia (punya) ide lain. Para kru, mereka semua melihat ke arah saya, dan saya tahu ini akan menjadi masalah. Saya membawanya ke belakang lokasi syuting dan saya mengatakan kepadanya, 'Sudut kamera saya akan membuat Anda tampak hebat, sangat cantik. Percaya saja padaku.' Dan dia mengerti. Lalu saya mengajaknya keluar untuk berbicara dengan semua orang, 'Ide kami adalah meletakkan kamera di sana.' Dia tidak kehilangan muka."

Dirilis pada tahun 2000, film kedua dalam franchise aksi yang sudah berjalan lama ini menampilkan Cruise sebagai Ethan Hunt untuk berhadapan dengan agen nakal IMF yang memiliki virus mematikan.

Di film yang mendapat review beragam tersebut menampilkan beberapa rangkaian aksi yang mengesankan. Termasuk satu adegan di awal ketika Hunt terlihat memanjat sisi tebing dan melompat dari satu pegangan ke pegangan lainnya.

Cari Blog Ini

© Copyright 2022 - LENTERA NASIONAL