BIREUEN – Dalam rangka membantu pemulihan sarana dan prasarana yang terdampak bencana banjir, jajaran TNI bersama warga melaksanakan Karya Bakti di dua desa wilayah Kecamatan Peusangan Selatan, Kabupaten Bireuen, Aceh, Kamis (22/01/2026).
Kegiatan karya bakti TNI tersebut dilakukan oleh personel Pos Ramil Peusangan Selatan, Kodim 0111/Bireuen, serta Batalyon TP 837/Ksatria Trunojoyo Kodam V Brawijaya yang tergabung dalam Satgas Gul Bencal Aceh.
Dalam kegiatan pembersihan rumah warga dan saluran parit jalan tersebut dibagi dalam 2 tim untuk 2 desa.
Tim 1 Dpp oleh Letda inf Nifan beserta 23 anggota melaksanakan pembersihan saluran parit jalan di Desa Ulee Jalan Peusangan Selatan.
Untuk Tim 2 Dpp oleh Danpos Ramil Peusangan Selatan an Pelda Novriadi beserta 22 anggota melaksanakan pembersihan lumpur di rumah warga d
Desa Suwak Peusangan Selatan.
Sinergi para Babinsa Pos Ramil Peusangan Selatan dan personil Yonif TP 837/KT dengan masyarakat di dua desa ini merupakan bentuk kepedulian TNI membantu masyarakat dan lingkungan pasca bencana banjir lumpur.
Kegiatan prajurit TNI bersama masyarakat bahu-membahu membersihkan sisa-sisa lumpur diparit parit saluran air dan rumah rumah warga yang tidak mampu atau miskin, yang dikarenakan belum mampu dicapai oleh alat berat, sehingga masih memerlukan tenaga manual.
Adapun sasaran utama dan prioritas adalah prasarana umum dan rumah warga yg tidak mampu/dhuafa,dimulai dari pagi jam 08:15 s/d sore 16:00 WIB.
Progres pengerjaan pembersihan mencapai sekitar ±75 persen. Diharapkan parit parit yang dibersihkan dapat mengalir air secara lancar dan tidak menggenang yang dapat menimbulkan tempat pertumbuhan bakteri dan bibit penyakit yg lain serta pembersihan lumpur di rumah warga supaya bisa digunakan/ditempati kembali.
Pelda Novriadi selaku Danpos Ramil Peusangan Selatan mengharapkan, sinergritas ini terus kita laksanakan demi membantu masyarakat yang berdampak bencana banjir.
Sementara itu Letda inf Nifan menanggapi dan mengajak warga masyarakat untuk bangkit bersama sama kembali,TNI itu ada dari rakyat dan akan selalu bersama rakyat.
Sementara itu, dari pihak masyarakat yg di wakili langsung oleh kepala desa dari 2 desa menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personel TNI yang telah membantu proses pembersihan ini, mengungkapkan bahwa “Kami sangat terbantu dengan kehadiran bapak-bapak TNI.
Dengan pembersihan saluran parit dan membantu membersihkan lumpur di dalam rumah warga sehingga pembuangan air sudah lancar serta warga bisa kembali menempati rumahnya setelah selama ini mengungsi di tempat pengungsian. semangat...!,semoga TNI terus bersama rakyatnya” tuturnya.
Melalui kegiatan karya bakti ini, selain mempercepat pemulihan dampak bencana banjir dan juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat dalam semangat gotong royong membangun daerah, khususnya di Kabupaten Bireuen. (Rel)







Social Header