Didukung Nakes Pidie Jaya Paslon SABAR Yakin Menang Lebih 80% di Pilkada 2024

Nakes Pidie Jaya Nyatakan Dukung Paslon SABAR di Pilkada 2024.
PIDIE JAYA – Sebanyak 200 tenaga kesehatan (nakes) di Pidie Jaya menyatakan dukungan untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Pidie Jaya nomor urut 01, Haji Sibral Malasyi dan Hasan Basri, dalam Pilkada 2024.

Dukungan ratusan tenaga kesehatan dari berbagai puskesmas dan rumah sakit di Pidie Jaya tersebut dideklarasikan dalam konsolidasi yang berlangsung pada Minggu (27/10/2024) di Gedung Dealer Maar Group Meureudu.
Paslon SABAR foto bersama para Nakes Pidie Jaya.
Haji Sibral Malasyi, dalam sambutannya, mengatakan komitmennya untuk memperjuangkan kesejahteraan tenaga kesehatan di Pidie Jaya.

"Kami berkomitmen akan mewujudkan semakin terjaminnya kesejahteraan nakes demi kemajuan Pidie Jaya," ujar Sibral.

Haji Sibral Malasyi meyakini bahwa dukungan dari para tenaga kesehatan ini merupakan langkah awal menuju perubahan yang menentukan bagi masa depan Pidie Jaya.

Ia juga merencanakan pengembangan infrastruktur kesehatan dan fasilitas publik lainnya sebagai bagian dari visi untuk memajukan daerah 'Bumoe Japakeh'.

"Ini bukan hanya sebatas kemenangan bagi kami, tapi untuk seluruh masyarakat Pidie Jaya. Dengan dukungan ini, kami optimis dapat mencapai kemenangan lebih dari 80 persen," tambahnya.

Ketua Tim Pemenangan 01, M. Yusuf, menyatakan bahwa tim akan terus mendekati masyarakat dengan mengunjungi desa-desa untuk memahami kebutuhan mereka secara langsung.

"Kami ingin calon bupati kita betul-betul memahami kebutuhan masyarakat, terutama terkait program layanan kesehatan gratis melalui BPJS UHC dan peningkatan beasiswa pendidikan," papar M. Yusuf.

Lanjut Dia, dalam satu hari, tim kampanye Haji Sibral Malasyi dan Hasan Basri dikabarkan telah menjangkau belasan titik di berbagai kecamatan, dan Alhamdulillah disambut baik masyarakat.

"Program-program Haji Sibral Malasyi - Hasan Basri disambut baik oleh masyarakat. Banyak yang ingin beliau memimpin Pidie Jaya dengan semangat pengabdian seperti almarhum Pak Gade Salam," imbuh Yusuf.

Ketua Koordinator Nakes, Fakhrurrazi, menegaskan dukungan penuh yang diberikan oleh para nakes untuk paslon nomor urut 01 ini.

"Kami mendukung penuh H. Sibral Malasyi dan Bapak Hasan Basri. Dukungan dari ratusan tenaga kesehatan ini diharapkan dapat mendorong kesejahteraan tenaga bakti, honorer, dan relawan kesehatan serta masyarakat Pidie Jaya di bawah kepemimpinan Haji Sibral Malasyi dan Hasan Basri," tutur Razi.

Deklarasi tersebut menjadi sinyal bahwa tenaga kesehatan di Pidie Jaya siap berperan aktif dalam Pilkada 2024, berkontribusi bagi perubahan dan kesejahteraan yang lebih baik bagi seluruh masyarakat.

Cari Blog Ini

© Copyright 2022 - LENTERA NASIONAL