![]() |
Alumni Ruhul Fata, Seulimum, Dukung SABAR untuk Pidie Jaya. |
PIDIE JAYA - Seratusan perwakilan dari Alumni Ruhul Fata Seulimun deklarasi siap mendukung penuh Tgk H.Sibral Malasyi dan Hasan Basri dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Calon Bupati dan Wakil Bupati Pidie Jaya masa jabatan 2025-2030.
Deklarasi dukungan tersebut dilakukan dalam silaturahmi bersama pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati di Aula Dealer Maar Motor milik H. Syibral Malasyi pada Senin, 14/10/2024.
Mahlil, sekretaris Partai Manah Nasional ( PAN) Kabupaten Pidie Jaya, menyampaikan kepada sejumlah awak media di sela acara dengan alumni Ruhul Fata bersama pasangan calon, di aula Ma'ar Motor milik calon Bupati H. syibral Malasyi, Meureudu, 15/10/2024.
Dikatakan, bahwa hingga hari ini dukungan untuk pasangan SABAR terus berdatangan dari berbagai elemen masyarakat, dan pihaknya akan terus mengupayakan agar semuanya tertumpu pada satu gerakan, yaitu gerakan perubahan untuk Pidie Jaya yang lebih "meusyuhu". Imbuhnya
Sementara, H. Syibral Malasyi yang turut didampingi calon Wakil Bupati Hasan Basri dalam kesempatan tersebut menambahkan, dukungan yang terus berdatangan adalah bukti nyata bahwa masyarakat Pidie Jaya sangat memimpikan adanya perubahan kepimpinan.
Kami merasa bersyukur akan banyaknya dukungan, terutama sekali dukungan moril yang di berikan oleh masyarakat, artinya kami tidak sendiri, kami hadir bersama masyarakat Pidie Jaya, walaupun berbeda organisasi, kita satu untuk semua, tukas Nyak Syi sapaan akrab H. Syibral Malasyi.
Social Header