Idris Johan dan Abdurrahman Puteh Daftarkan Diri Sebagai Calon Bupati-Wabup Pidie Jaya

Idris Johan dan Abdurrahman Puteh (IDAMAN) mendaftarkan diri sebagai bakal pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Pidie Jaya, 9/5).
Meureudu - Dalam persiapan menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Kabupaten Pidie Jaya, dua figur potensial, Idris Johan dan Abdurrahman Puteh (IDAMAN), resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon kandidat calon Bupati-Wakil Bupati Pidie Jaya di tiga partai politik, yakni Partai Nasdem, Demokrat, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Kamis (9/5/2024).

Pasangan "Idaman" tersebut mendapatkan sambutan hangat dari pengurus partai yang mereka kunjungi.

Di kantor Partai Demokrat, Idris Johan menyatakan keyakinannya maju sebagai bakal calon Bupati karena mendapat dukungan luas dari masyarakat Pidie Jaya.

Apalagi, keberadaan Abdurrahman Puteh sebagai calon wakilnya semakin menambah kepercayaan publik terhadap pasangan ini.

Idris Johan menegaskan bahwa Abdurrahman Puteh, seorang pensiunan PNS dengan pengalaman sebagai Sekda Pidie Jaya, dan telah membuktikan kompetensinya dalam memimpin.

Dengan latar belakang sebagai salah satu tokoh pemekaran Pidie Jaya, keduanya diyakini memiliki pemahaman yang mendalam dalam pembangunan daerah, sesuai dengan harapan masyarakat.

Ketua DPC Partai Demokrat Pidie Jaya, T. Guntara, menyatakan penerimaan berkas fisik pasangan Idaman sebagai langkah awal dalam proses penjaringan.

Namun demikian, keputusan akhir akan ditentukan oleh DPD dan DPP Partai Demokrat di Jakarta.

Sementara itu, Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Ketua Partai Nasdem Pidie Jaya, secara terpisah berkomitmen memberikan dukungan penuh kepada pasangan "Idaman", sejalan dengan hasil penjaringan internal partai masing-masing.

Ketua Partai PPP Pidie Jaya, Tgk. Abdul Hamid, menyimpulkan dengan harapan akan masa depan yang lebih baik untuk Pidie Jaya.

Cari Blog Ini

© Copyright 2022 - LENTERA NASIONAL