Gampong Mon Jambe di Bireuen Menjadi Desa CAHAYA

Prosesi peresmian Gampong Mon Jambe Kecamatan Jeumpa Kabupaten Bireuen sebagai Desa CAHAYA, melalui program binaan Yayasan Baitul Mal PLN Aceh, (10/8).
BIREUEN - Gampong Mon Jambe, yang terletak di Kecamatan Jeumpa, Kabupaten Bireuen, kini telah mengalami transformasi luar biasa menjadi Desa CAHAYA.

Perubahan ini disematkan melalui program binaan dari Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN Aceh, yang diresmikan pada Kamis (10/8/2023).

Acara peresmian itu menjadi saksi bagi kebanggaan warga setempat, dengan kehadiran berbagai tokoh penting seperti Kepala Manajer PLN Lhokseumawe, Manajer PLN Bireuen, Camat Kecamatan Jeumpa Zamzami, serta tokoh masyarakat dan warga Desa Mon Jambe.
Penyerahan 7 unit boat nelayan kepada warga Gampong Mon Jambe.
Kepala Desa Mon Jambe, Muslim, merasa sungguh berterima kasih kepada YBM PLN atas upaya besar yang telah dilakukan untuk membawa kemajuan yang nyata bagi desanya.

Keuchik Muslem, demikian biasa disapa, dalam kesempatan tersebut menjelaskan bahwa perubahan ini diwujudkan melalui lima bidang program utama yang diterapkan di desa mereka, yaitu Nelayan Riyeuk Cahaya, Kios dan Gerobak Cahaya, Produk UMKM, Peternakan, Pertanian, serta pendidikan.

Ia juga menyampaikan harapannya agar berbagai program yang telah berhasil dijalankan di desa ini terus berlanjut, sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Mon Jambe.

Tak hanya itu, Muslim juga memberikan semangat kepada masyarakat yang belum menerima bantuan, serta mengulas bahwa proses penerimaan bantuan dilakukan secara selektif dan pendampingan langsung dari YBM PLN.

Ketua YBM PLN Aceh, Rijal, dalam penjelasannya mengungkapkan bahwa perubahan ini merupakan hasil dari program zakat yang dikumpulkan dari para pegawai PLN melalui YBM PLN.

Melalui tahap survei sebelumnya, Desa Mon Jambe terpilih menjadi salah satu desa yang berhak menerima bantuan dari YBM PLN.

"Bantuan yang telah diberikan diharapkan akan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Desa Mon Jambe. Di antaranya adalah pendirian gerobak cahaya, kios cahaya, dukungan terhadap usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), serta pengembangan sektor peternakan dan pertanian," ucap Rijal.

Pada puncak acara peresmian, momen bersejarah terjadi dengan penyerahan 7 unit boat nelayan kepada warga Desa Mon Jambe, dan bertujuan menjadi tonggak penting dalam perjalanan kemajuan Masyarakat Mon Jambe. (*/Ismail)

Cari Blog Ini

© Copyright 2022 - LENTERA NASIONAL